CORETAN (6) DIARY (7) PUISI (5)

Kamis, 12 Juni 2014

LANGKAH PASTI

Subhanallah....
Aku melupakan blog diary ku!! maaf ya,... aku selalu curhat sama Alloh.
Tapi seharusnya tidak demikian, aku harus tetap menulis.. sedikitnya sebulan sekali dong.. lha ini udah berapa tahun? postingan terakhir adalah 2011 dan sekarang 2014 wewww sampai 3 tahun beginih? gubraggg bangets..

Oke, hari ini aku fokuskan untuk menulis lagi.. mudah-mudahan memang bisa menulis sebulan sekali walaupun postingan yang sangat pendek.Kehidupan ku selama 3 tahun ini kemana saja ya? aku masih merasa mistery hidup masih banyak dan belum terkuak. 

Aku sedang menata hidup langkah demi langkah 
Walaupun langkah ini terasa berat dan pendek
Hilang asa hanya akan membuat langkahku semakin pendek dan berat 
Bahkan mundur "naudzubilah.." 
Jangan sampai langkah kakiku mundur
Aku selalu mencoba dan berdoa agar Alloh memberiku kekuatan
Agar aku bisa menggerakan kakiku untuk berjalan lebih mudah, ringan, panjang dan cepat 
Sehingga setiap hari ada banyak perbaikan dalam diriku

Langkah demi langkah harus aku lalui
Walaupun bannyak kerikil tajam disepanjang jalanan
Tanah yang basah membuatku semakin sulit untuk melewati jalanan karena licin
Aku harus semakin hati-hati dalam melangkah
Walaupun lambat, namun aku yakin akan selamat sampai tujuan.

Kemana aku harus berjalan?
Aku mencoba mencari peta dengan terus meminta petunjukMU
Sehingga Langkah kakiku ini akan menjadi langkah pasti
Pasti akan selamat
Pasti akan sampai tujuan
Pasti akan berbahagia
Pasti akan masuk surga (hehe.. yang ini cita-cita banget)

Nah tuh sudah aku jelaskan selama ini aku kemana saja hahaha... baiklah, semua orang pasti punya perjalan hidup. Ada yang bersedia di share ataupun tidak, tergantung orangnya. Aku masih memilih-milih langkah mana yang harus ku share dan tidak.

Well selamat mencari peta kalian :)




Tidak ada komentar: